cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. ciamis,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Management Review
Published by Universitas Galuh
ISSN : 25804138     EISSN : 2579812X     DOI : -
Core Subject : Economy,
Journal of ManagementReview is a scientific journal in the field of management in widely spectrum broad but focus on management science that aims to accommodate for writers such as lecturer, students, researchers and practitioners to share their scientific experience both theoretically and practically. ManajementReview journal published by the Master of Management studies program, Graduate Program of Universitas Galuh Ciamis. Published on Bahasa Indonesia and English, publication three times in one year in January, May and October (1 volume consists of 3 numbers) every year.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2017)" : 5 Documents clear
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN: STUDI PERSEPSIONAL PADA KARYAWAN PT. BANK BUKOPIN CABANG TASIKMALAYA Riyan Nugraha; Dede Abdul Rozak
Journal of Management Review Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Magister Manajement Studies Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.264 KB) | DOI: 10.25157/jmr.v1i1.510

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi pendahuluan dan diketahui bahwa kepuasan kerja karyawan pada Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya mengalami penurunan. Hal ini tampak dari adanya banyak faktor yang berpengaruh di setiap tindakan yang dilakukan oleh karyawan  dalam menyelesaikan tugas dan kewajibannya. Telah terdapat tingkat turnover yang dinilai cukup sering yang berarti bahwa karyawan  pada Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya masih belum merasa puas terhadap hasil kerjanya. Pengembangan karir karyawan dirasakan lambat dengan tingkat persaingan yang sangat ketat, hal ini dipicu dari lambatnya ekspansi pembukaan kantor baru, yang mana apabila perusahaan melakukan pembukaan kantor baru akan membuka peluang untuk melakukan promosi bagi karyawan dalam menempati jabatan baru. Metode yang dilakukan adalah metode deskriptif kuantitatif. Adapun hasil penelitian yang diperoleh adalah [1]. Hasil analisis data, diketahui bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan budaya organisasi terhadap kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya. Dengan budaya organisasi yang tinggi, maka  kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya  akan lebih tinggi.[2]. Terdapat pengaruh positif dan signifikan pengembangan karir terhadap kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya . Dengan pengembangan karir yang sesuai, maka  kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya  akan lebih tinggi. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan budaya organisasi dan pengembangan karir  terhadap kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya. Dengan budaya organisasi dan pengembangan karir yang sesuai, maka kepuasan kerja karyawan PT Bank Bukopin Cabang Tasikmalaya  akan lebih tinggi.
PENGARUH REWARD DAN PUNISHMENT TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN IMPLIKASINYA ATAS KINERJA BENDAHARA PENGELUARAN DI PEMERINTAH KOTA BANJAR Nursaadah Nursaadah
Journal of Management Review Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Magister Manajement Studies Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.264 KB) | DOI: 10.25157/jmr.v1i1.511

Abstract

Tulisan ini  adalah untuk mempelajari, mengetahui, dan menganalisis  Pengaruh Reward dan Punishment terhadap Kepuasan Kerja dan Implikasinya atas Kinerja Bendahara Pengeluaran di Pemerintah Kota Banjar. Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey explanatory dengan pendekatan kuantitatif, sedangkan teknis analisis data, yaitu statistik deskriptif Analisis dan Statistik Induktif (Inferensial) dengan menggunakan analisis jalur (Path Analysis). Hasil penelitian dan pembahasan memperlihatkan bahwa (1) Reward berpengaruh terhadap kepuasan kerja bendahara pengeluaran. Artinya jika reward ditingkatkan, maka kepuasan kerja bendahara pengeluaran akan meningkat pula. Dengan demikian hipotesis 1 dapat teruji kebenarannya atau Signifikan karena thitung 3,493> ttabel 2,030 dengan p-Value 0,001. (2) Punishment berpengaruh terhadap kepuasan kerja bendahara pengeluaran. Artinya jika punishment ditingkatkan, maka kepuasan kerja bendahara pengeluaran akan meningkat pula. Dengan demikian hipotesis 2 dapat teruji kebenarannya atau Signifikan karena thitung 6,145> ttabel 2,030 dengan p-Value 0,000. (3) Reward dan punishment berpengaruh terhadap kepuasan kerja bendahara pengeluaran. Artinya jika reward dan punishment ditingkatkan, maka kepuasan kerja bendahara pengeluaran akan meningkat pula. Dengan demikian hipotesis 3 dapat teruji kebenarannya atau Signifikan karena Fhitung 94,101 > Ftabel 3,20 dengan p-Value 0,000. (4) Kepuasan Kerja berpengaruh positif terhadap kinerja bendahara pengeluaran. Artinya jika kepuasan kerja ditingkatkan, maka kinerja bendahara pengeluaran akan meningkat pula. Dengan demikian hipotesis 4 dapat teruji kebenarannya atau Signifikan karena thitung 3,404> ttabel 2,030 dengan p-Value 0,002.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI : STUDI PADA BADAN KELUARGA BERENCANA DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN KABUPATEN GARUT Wawan Setiawan; Oyon Saryono
Journal of Management Review Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Magister Manajement Studies Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.264 KB) | DOI: 10.25157/jmr.v1i1.512

Abstract

Berdasarkan hasil observasi diketahui bahwa kinerja pegawai Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan  Perempuan (BKBPP) kabupaten Garut belum optimal hal ini diduga disebabkan oleh gaya kepemimpinan, Motivasi dan Disiplin Kerja yang kurang menunjang penyelenggaraan pelayanan program Keluarga Berencana (KB). Berdasarkan permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui :  Pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan  (BKBPP) Kabupaten Garut.Dengan menggunakan metode survey (explanatory survey method) penelitian ini dilaksanakan yang disesuaikan dengan tujuan penelitian yang akan menjelaskan dan mengalisis pengaruh variable bebas (independent variable) terhadap variable terikat (dependent variable). Dengan demikian maka penelitian ini menjelaskan dan mengalisis pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai Badan KBPP Kabupaten Garut. Dalam penelitian ini yang dijadikan populasi adalah pegawai Badan Keluarga Berencana Kabupaten Garut sebanyak 300 orang. Berdasarkan jumlah populasi tersebut penulis menggunakan responden sebanyak 75 orang. Hasil penelitian tentang pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja  pegawai terhadap kinerja pada badan KBPP kabupaten Garut menemukan bahwa terdapat pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi, dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Artinya semakin baik gaya kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja maka kinerja pegawai BKBPP akan meningkat.
IKLIM KERJA BERPENGRUH TERHADAP MOTIVASI DAN KINERJA PEGAWAI : STUDI PADA PERBANKAN DI WILAYAH KABUPATEN CIAMIS Apri Budianto
Journal of Management Review Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Magister Manajement Studies Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.264 KB) | DOI: 10.25157/jmr.v1i1.508

Abstract

Abstract - Artikel ini difokuskan pada pengaruh iklim kerja terhadap motivasi dan kinerja pegawai  pada perbankan yang ada di wilayah Kabupaten Ciamis. Artikel ini dilatarbelakangi oleh menurunnya kinerj perbankan yang disebabkan oleh jeleknya iklim kerja dan motivas kerja pegawai yang berdampak pada menurunnya kinerja pegawai. Adapun rumusan masalah dalam artikel ini adalah iklim kerja di Perbankan Wilayah Ciamis, motivasi kerja di Perbankan Wilayah Ciamis,  dan  pengaruh iklim kerja terhadap motvasidan kinerja pegawai diPerbankan Wilayah Ciamis. Hipotesis kerja dalam artikel ini adalah : (1) Iklim Kerja berpengaruh positif terhadap kerja pegawai, (2) Motivasi Kerjaberpengaruh positif terhadap kinerja pegawai, dan (3) Motivasi kerja pegawai positifterhadapkinerja pegawaiMetode yang digunakan dalam pembuatan artikel ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran tentang pengaruh iklim kerja terhadap motivasi dan kinerja pegawai pada Perbankan Wilayah Ciamis. Data dikumpulkan melalui teknik pengumpulan data di lapangan dengan menggunakan metode survey explanatory. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Iklim kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja pegawai. Artinya motivasi kerja pegawai dipengaruhi oleh iklim kerja di tempat ia bekerja, semakin baik iklim kerja di tempat mereka bekerja , maka akan semakin tinggi motivasi pegawainya, Iklim kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Artinya kinerja pegawai dipengaruhi oleh iklim kerja di tempat ia bekerja, semakin baik iklim kerja di tempat mereka bekerja , maka akan semakin tinggi kinerja pegawai, Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Artinya kinerja pegawai dipengaruhi oleh motivasi kerja yang dimiliki oleh setiap pegawai, semakin tinggi motivasi kerja pegawai , maka akan semakin tinggi kinerja pegawai.
PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD), DANA ALOKASI UMUM (DAU) DAN SISA LEBIH PEMBIAYAAN ANGGARAN (SiLPA) TERHADAP ANGGARAN BELANJA MODAL PADA PEMERINTAH KOTA BANJAR Engkos Kosim
Journal of Management Review Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Magister Manajement Studies Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.264 KB) | DOI: 10.25157/jmr.v1i1.509

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena hasil observasi penulis bahwa konstribusi Anggaran Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada Pemerintah Kota Banjar masih relatif kecil, tingkat ketergantungan fiskal Pemerintah Kota Banjar terhadap Dana Alokasi Umum (DAU) masih relatif tinggi, Pemerintah Kota Banjar masih belum optimal untuk mengelola Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA), Anggaran Belanja Modal pada Pemerintah Kota Banjar Dari tahun 2007 sampai dengan tahun 2014 masih relatif kecil.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari, mengetahui, dan menganalisis  pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) terhadap Anggaran Belanja Modal. Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah ex post facto dengan pendekatan kuantitatif, sedangkan teknis analisis data, yaitu statistik deskriptif Analisis dan Statistik Induktif (Inferensial) dengan menggunakan analisis jalur (Path Analysis). Hasil penelitian menginformasikan bahwa (1). Pendapatan Asli Daerah (PAD) berpengaruh terhadap anggaran belanja modal. Artinya jika Pendapatan Asli Daerah (PAD) meningkat, maka anggaran belanja modal akan meningkat pula. (2). Dana Alokasi Umum (DAU) berpengaruh terhadap Anggaran Belanja Modal. Artinya jika Dana Alokasi Umum (DAU) meningkat, maka Anggaran Belanja Modal akan meningkat pula. (3). Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA)berpengaruh terhadap Anggaran Belanja Modal. Artinya jika Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) meningkat, maka Anggaran Belanja Modal akan meningkat pula. (4). Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) berpengaruh terhadap Anggaran Belanja Modal. Artinya jika Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) meningkat, maka Anggaran Belanja Modal akan meningkat pula.

Page 1 of 1 | Total Record : 5